Senin

LDKS OSIS SMA Ta`miriyah

31 Oktober 2010 , merupakan hari yang penting bagi osis SMA Ta`miriyah, pada hari itu osis SMA Ta`miriyah mengadakan kegiatan tahunan yang pasti juga lakukan oleh sekolah lain, yakni LDKS ( Latihan dasar kepemimpinan Siswa ), SMA Ta`miriyah bekerja sama dengan lawu group mengadakan LDKS di Puspa Lebo Sidoarjo, yang merupakan pusat pengembangan hortikultura , dan acara LDKS ini akan di lakukan slama 2 hari satu malam di sana,dengan mengadakan acara LDKS di Lebo sidoarjo ini, kami mengajak para calon pengurus osis untuk kembali ke alam, di sini kami melatih para calon pengurus osis untuk menguatkan mental, melatih kerja sama, dan mampu untuk menyelesaikan masalah yang mereka hadapi.


Namun sangat di sayangkan, saya sebagai salah satu panitia dari pihak osis tidak bisa ikut ke Lebo Sidoarjo, karena terhalang oleh kepentingan yang lain yang tidak kalah pentingnya dengan acara LDKS ini , ya mau bagaimana lagi ,dengan berat hati aku melepaskan kepergian teman-teman panitia dan calon pengurus osis untuk melaksanakan kegiatan LDKS di Lebo Sidoarjo, namun berbekal cerita yang di sampaikan teman-teman panitia dan cerita langsung dari sang ketua osis, akhirnya aku bisa menceritakan apa saja kegiatan yang di lakukan di sana, dan inilah foto para panitia dari teman-teman Osis Senior

Hari Pertama
Apel siang, itulah yang mereka lakukan setibanya di sana, dengan materi pembacaan peraturan yang ada di sana, di sertai janji bersama untuk tetap mematuhi segala aturan yang telah di buat oleh para panitia dari Lawu Group,
Berikut ini merupakan foto para panitia dari Lawu Group yang berperan penting terhadap terlaksanannya acara LDKS ini,

Gokil kan….hehehehe ,tapi jangan salah itu wajah mereka waktu santai, tapi kalau mreka sedang melatih para calon pengurus osis, wajah dan sifat mereka berubah 180 0 menjadi lebih garang, lebih tegas, lebih ganas,lebih jelek, lebih pemarah, pokoknya lebih menakutkan deh ,
bukan karena mau nakut-nakutin para calon pengurus osis, tapi sifat dari panitia yang menunjukkan ketegasan dari mereka merupakan wujut pelatihan dari mereka yang secara tak langsung membangun mental dari para peserta, karena dalam dunia keosisan, mental memang sangat di butuhkan terutama dalam mengambil keputusan saat mengadakan sebuah acara ( event ) .
Berikut adalah foto-foto penyiksaan pelatihan dari panitia untuk membangun mental para Peserta LDKS….




Selain itu ada yang unik dari pelaksanaan LDKS kali ini, dalam melatih sikap kebersamaan dan mental mereka ,
saat makan siang panitia membuat sebuah peraturan baru, yakni, sebelum makan, semua peserta harus memposisikan diri mereka untuk makan dalam keadaan melingkar antar kelompok, semua peserta harus mengaduk –aduk makanan milik teman di samping mereka,
Kayak gini nih contohnya

Dan mereka pun juga wajib menghabiskan nasi mereka, dan panitia akan menghampiri dan menghukum mereka jika ada nasi yang tertinggal walaupun itu hanya 1 butir

…hehehehe…teliti banget.
Selain cara makan yang unik, cara minum pun gak kalah joroknya anehnya, mereka harus menggilir minuman sisa mereka ke teman-temannya yang lain, namun sebelumnya mereka harus memasukkan tangan mereka ke dalam minuman yang hendak di munim oleh temannya.
beeeeeeeeeeee,,,,,kayak gini nih contohnya;


Dan mau lihat ekspresi mereka saat meminum air itu :
Langsung aja di lihat animasi di bawah ini,
Dia adalah peserta yang paling tersiksa, karena dia harus meminum air itu sampai habis, karena dia ada di urutan yang paling terakhir , bisa di bayangkan sudah berapa banyak tangan yang tercelup ke dalam air itu
Itu merupakan wujud pelatihan dari panitia untuk melatih rasa kebersamaan antar peserta, dan juga melatih peserta untuk mengatasi masalah yang mereka hadapi, cara makan dan minum merupakan masalah yang di berikan oleh panitia, dan bisa di lihat apakah peserta tersebut tetap mau mengatasi masalah dan ketakutan mereka, atau justru lari dari masalah tersebut,
Dan di waktu malam hari acara di lanjutkan dengan api unggun yang di padu dengan berbagai acara dari panitia ,
Hari kedua
Setelah di hari sebelumnya para panitia berusaha meenguatkan mental para peserta, hari yang kedua ini, para panitia berusaha menjernihkan pikiran para panitia, dengan mengajak mereka bermain dengan semua media permainan outbound yang ada di sana
Eits……di sela-sela out bond ini , mari sedikit kita lirik kegiatan dari panitia Osis Senior, karena ada kejadian yang unik, malu-maluin,dan lucu,
Sebelumnya coba lihat rakit ini :
Rakit itu di sediakan oleh panitia dari lawu jika kita ingin menaikinya dan berkeliling di danau buatannya.
Rakit itu sebenarnya hanya di peruntukkan untuk 3 orang…..tapi yang namanya anak kota yang gak pernah lihat rakit, mereka pun berebut untuk ikut naik, semula hanya 4 orang, bertambah jadi 4,5,6, dan byuuuuuuuuuuurrr, hasilnya kapalpun terbalik dan karam…hehehehe

Setalah puas bermain outbound dengan panitia, acara di lanjutukan dengan penutupan kegiatan LDKS,
yang di ikuti oleh seluruh panitia, peserta, dan guru pembimbing yang ikut, dan dari sekian banyak kegiatan LDKS ini di nobatkanlah, seorang ketua osis baru pengganti ketua osis lama, yang telah melalui seleksi yang cukup ketat…hehehe
Dia adalah Hilda Lolita kelas XI-IPA 4
Nih langsung lihat aja orangnya….
Mudah-mudahan dia bisa menjadi seorang pemimpin yang tugas dan mampu untuk memimpin semua anggotanya.

Yah itulah sedikit cerita dari kegiatan LDKS kemarin, ada cerita lucu, unik, dan masih banyak lagi, yang akan menjadi kenangan bagi para osis senior dan juga osis penggantinya. Mudah-mudahan dengan bergantinya kepemimpinan osis di SMA Ta`miriyah, Prestasi dari osisnya tetap meningkat dan melebihi prestasi osis sebelumnya. Dan mudah-mudahan pengurus osis yang baru tetap bisa menjalin kebersamaan yang erat antar mereka, karena kebersamaan merupakan syarat keberhasilan dari suatu organisasi, termasuk osis.

1 komentar:

  1. hhhahahhhhaha jel onok ae bal . . with bambang gembul

    BalasHapus